Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Berharap Panen maksimal Bhabinkamtibmas Bantu Penyemprotan Petani Bunga

Jumat, 05 November 2021 | November 05, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-11-05T11:19:47Z



Klungkung,Intelmediabali.id-
Selain sebagai pengemban Fungsi Pembinaan Masyarakat di Desa Binaanya, Seorang  Bhabinkamtibmas juga harus selalu dekat dengan masyarakat dalam melaksanakan tugasnya di Desa,  karena geografis Desa selisihan persawahan sehingga masyarakatnya yang bekerja sebagai petani.

Bhabinkamtibmas Desa Selisihan Aiptu I Wayan Eka Suastika membantu warga binaanya  melakukan penyemprotan bunga gemitir supaya tanaman para petani tersebut dapat tumbuh dengan sehat dan subur sehingga bisa di jual saat menjelang hari raya Galungan dengan harapan panen yang maksimal, Jumat (05/11/2021) .

Kegiatan Aiptu I Wayan Eka Suastika disambut baik oleh warganya. meskipun cuaca saat itu sedang panas- panasnya. Pak Bhabinkamtibmas tetap melakukan penyemprotan bunga gemitir untuk membantuk warga desa binaannya. Kata Petani Pak Ngh Silib.

Aiptu I Wayan Eka Suastika menyampaikan, penanaman juga berfungsi untuk kelestarikan alam, sekaligus menjalin komunikasi antara masyarakat dengan kepolisian yang ada di Desa Selisihan.

“Selama ini kita menyadari, akibat pandemi covid-19, tentu secara ekonomi sangat berpengaruh, oleh karena itulah kita memberikan dorongan, dukungan dan upaya membantu masyarakat bisa mengurangi beban petani,” ungkap Aiptu I Wayan Eka Suastika.(IMM)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update