Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Satuan Lalu Lintas Polres Tabanan Penling Himbau Kamseltibcar Lantas Dan Prokes

Rabu, 15 Desember 2021 | Desember 15, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-12-15T00:04:10Z







Tabanan,intelmediabali.id-
Dalam rangka menciptakan Kamseltibcar Lantas dan mencegah penyebaran covid19 Varian baru Polres Tabanan terus bergerak melakukan himbauan kepada masyarakat, agar tetap mentaati peraturan lalu lintas saat berkendaraan di jalan raya. Demikian juga selalu mengingatkan masyarakat pengguna jalan agar tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

Seperti pada hari Selasa tanggal 14 Desember 2021 satuan Lalulintas Polres Tabanan yang dipimpin Kasat Lantas  AKP Kanisius Franata,S.I.K., Melaksanakan Penerangan Keliling di seputaran TL Kediri  , Kabupaten Tabanan menghimbau masyarakat pengguna jalan yang melintas di TL Kediri agar selalu mematuhi peraturan berlalu lintas dijalan dan selalu menerapkan Protokol Kesehatan, untuk mencegah penyebaran covid19 varian baru.
 
Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Polres Tabanan menyampaikan bahwa kegiatan ini akan terus kami lakukan agar masyarakat benar benar memahami dan melaksanakan disiplin berlalu lintas dengan benar serta tetap menggunakan masker saat berkendaraan.
Saat ini kami tugaskan untuk melakukan himbauan adalah dari unit Kamsel. Terciptanya situasi Keamanan Keselamatan Ketertiban dan Kelancaran  Lalu lintas ( Kamseltibcar Lantas ) adalah merupakan idaman bagi kita semua,  mari kita semua tertib berlalu lintas, lengkapi diri dengan kelengkapan berkendaraan, dan taati rambu rambu. Kata Kasat Lantas Polres Tabanan.

Lebih lanjut Kasat Lantas menyampaikan , disamping penling di jalan kegiatan serupa juga dilakukan di tempat mangkal para pengemudi Gojek yang sering mangkal di Jalan Ir. Soekarno Kediri - Tabanan.  Personil Lalu lintas Sambangi rekan- rekan Gojek dan menghimbau agar selalu memperhatikan kenyamanan konsumen dan terapkan selalu Prokes Covid-19. Semoga dengan kepatuhan kita terhadap ketentuan peraturan berlalu lintas, Kamseltibcar lantas dapat tercipta. Demikian juga menjelang hari Raya Natal 25 Desember 2021 dan tahun baru 1 Januari 2022 , kita semua agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan, supaya terhindar dari covid19 varian baru. Ucap Kasat Lantas Polres Tabanan.
(Imam Heru)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update