Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Sat Samapta Polres Klungkung Bagikan Masker dan Berikan Imbauan Prokes Di Pasar Seni Semarapura.

Senin, 31 Januari 2022 | Januari 31, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-01-31T09:59:38Z



Klungkung,Intelmediabali.id-
Satuan Samapta Polres Klungkung melaksanakan patroli dalam rangka pengawasan penerapan PPKM Level 2 di wilayah Kabupaten Klungkung. Patroli ini dilakukan di kawasan Pasar Seni Semarapura, Senin (31/1/2022).

Patroli dialogis  ini dilaksanakan oleh sejumlah Personel  Samapta Polres Klungkung. Dengan melakukan pengecekan penerapan protokol kesehatan seluruh masyarakat di kawasan Pasar Seni Semarapura dan juga membagikan masker kepada masyarakat yang maskernya sudah terlihat usang.

Kasat Samapta Polres Klungkung Akp Dewa Ketut Alit Kamboja,S.H., mengatakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Personel Samapta untuk memastikan penerapan PPKM di kawasan Pasar Seni Semarapura dilaksanakan secara maksimal. 

“Kegiatan ini dilakukan agar mengingatkan warga untuk tetap selalu waspada bahaya penyebaran virus corona. Salah satunya dengan tetap selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Untuk itu sejumlah masker dibagikan agar masyarakat sadar pentingnya masker di tengah situasi pandemi. Ucapnya

“Kami tidak akan lelah selalu menyampaikan edukasi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan menerapkan 3M. Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, Kedisiplinan kita bersama menjadi kunci memutus rantai penyebaran virus corona,” katanya
.(Humas/Imam)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update