Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Sat Lantas Polres Klungkung Berikan Edukasi Lalulintas Sejak Dini Di TK Negeri Satra dan Bagikan Masker

Sabtu, 09 April 2022 | April 09, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-04-09T00:33:57Z




Klungkung,Intelmeduabali.id-

Satuan Lalu Lintas Polres Klungkung memberikan edukasi kepada anak pada Taman Kanak-kanak (TK) Negeri Desa Satra terkait rambu-rambu lalu lintas di jalan raya.

“Edukasi ini lakukan pada saat kita berkunjung ke Negeri Desa Satra,” kata Kapolres Klungkung AKBP I Made Dhanuardana,S.I.K,M.H., melalui Kasat Lantas, AKP Wahyu Joko Nugroho,S.I.K.,Sabtu, 9 April 2022.

Hal tersebut lanjut dia, dilakukan supaya mereka dapat mengetahui tentang keselamatan di jalan raya sejak usia dini.

“Dalam kegiatan ini kita memperkenalkan sarana dan prasarana yang dimiliki, serta memperkenalkan fungsi dari rambu rambu lalu lintas,” jelas AKP Wahyu Joko Nugroho,S.I.K.,
Ia mengatakan, pemberian pemahaman kepada anak pentingnya dilakukan supaya mereka mengetahui terkait rambu-rambu lalu lintas sejak dini.
“Kita akan siap berkunjung ke TK lainnya, asalkan ada surat pemberitahuan terlebih dahulu, dan kegiatan ini merupakan sarana untuk memperkenalkan polisi yang humanis kepada masyarakat melalui anak anak,” ucapnya.
Dalam kegiatan ini juga lanjut dia, pihaknya ingin menyampaikan kepada mereka bahwa polisi adalah sahabat masyarakat dan itu untuk menangkal imej tidak baik terhadap polisi di kalangan masyarakat terutama kepada anak anak.

AKP Wahyu berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini, akan tertanam dibenak anak sejak dini, sehingga mereka nantinya menjadi generasi yang berbudaya dalam berkeselamatan berlalu lintas di jalan raya.

“Kalau kita tanamkan edukasi kepada anak sejak dini, nantinya tertanam budaya berkeselamatan di jalan raya, sebab mereka merupakan generasi penerus masa depan bangsa Indonesia,” pungkasnya.

Disamping memberikan edukasi terkait dengan Lalulintas, Kami dari Polres Klungkung juga membagikan masker kepada Guru sebagai Tenaga Pendidik di TK. Sehingga di tengah pandemi ini anak – anak bisa mengikuti PTM dengan baik dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan, Imbuhnya.(Humas/Jc81)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update