Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kapolsek Kuta Lakukan Pemantauan Kegiatan Sidak Penduduk Pendatang Wilayah Kelurahan Legian

Kamis, 12 Mei 2022 | Mei 12, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-12T03:53:12Z



Denpasar ,Intelmediabali.id-

Upaya penertiban bidang kependudukan dan pencegahan terjadinya tindak kejahatan perlu dilakukan sidak bagi warga pendatang pada suatu kawasan. 

Demikian halnya yang telah dilaksanakan Kapolsek Kuta Kompol Orpa SM Takalapeta, SH., didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Legian Aiptu I Wayan Wiarta JP, melakukan pemantauan kegiatan Inspeksi Mendadak (sidak) bagi warga pendatang yang dilakukan oleh aparat kelurahan sinergi dengan Satpol PP kecamatan dalam upaya penertiban kependudukan dan pencegahan terjadinya tindak kejahatan, Kamis (12/05/2022) pagi. 

"Dalam pelaksanaan kegiatan sidak bagi warga pendatang, kami menghimbau untuk kedepankan cara - cara humanis namun tegas serta tetap mentaati Disiplin Protokol Kesehatan yang berlaku, " kata Kapolsek Kuta Kompol Orpa SM Takalapeta, SH. 

"Selama kegiatan sidak warga pendatang yang dihadiri langsung oleh Lurah Legian dengan bersinergi  aparat terkait berlangsung dengan amai dan lancar serta tetap mematuhi Disiplin Protokol Kesehatan, " imbuh Kapolsek Kuta.  (kt. 33)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update