Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pelayanan Mudik Lebaran Polres Jembrana di Gilimanuk Mendapat Apresiasi Warga

Minggu, 01 Mei 2022 | Mei 01, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-01T04:21:40Z



Jembrana,intelmediabali.id-


 para pemudik sudah mulai memadati areal Pelabuhan Gilimanuk mengantri naik ke kapal untuk menyeberang ke Jawa, namun demikian arus mudik lebaran tahun ini berjalan lancar. Masyarakat yang mudik mengaku puas dengan penanganan/sistem rekayasa arus lalulintas mudik tahun ini. Masyarakat merasa terbantu dengan disediakannya pos-pos pelayanan disetiap titik-titik tertentu untuk beristirahat, pelayanan vaksin, pelayanan kesehatan, toilet, dan lain sebagainya.

Disamping itu pemeriksaan kendaraan sudah dipecah-pecah/disebar jadinya tidak terpusat di Pelabuhan Gilimanuk, sehingga kemacetan dapat dikurangi. Salah satu pemudik dari Denpasar asal Jawa Timur an. M. Aldi merasa puas dan memberikan apresiasi kepada Polres Jembrana terkait pelayanan Polri dan tempat-tempat yang telah disediakan untuk para pemudik di tahun ini.

Saat diwawancarai Kasi Humas Polres Jembrana Iptu I Ketut Suartawan, S.H. sdr. M. Aldi mengacungkan jempol kepada para petugas yang telah berupaya dan siap sedia mengatur arus mudik ini agar dapat berjalan aman dan lancar.

"Saya sungguh memberikan apresiasi kepada Polres Jembrana karena sudah memberikan fasilitas yang sungguh bagus diatur sedemikian rapinya, termasuk ketersediaan toilet untuk para pengunjung/pemudik sehingga kami tidak kesulitan," kata M. Aldi.

"Update-tan informasi terus berjalan, sungguh luar biasa. Biar kita menunggu tetapi kami mengalir sambil menikmati indahnya ngantri setahun sekalilah," tutupnya.
(Humas/jc81)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update