Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kapolres Jembrana ,Gelar Silahturahmi Dengan Awak Media

Minggu, 03 Juli 2022 | Juli 03, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-07-03T07:15:35Z



Jembrana, Intelmediabali.id-

Bertempat di Halaman Belakang Rumah Makan Bidadari Br. Pangkung Buluh, Desa Banyubiru, Kec. Negara, Kab. Jembrana telah berlangsung kegiatan Silaturahmi Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. dengan awak media yang ada di Kabupaten Jembrana dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76, Sabtu (2/7/2022) pukul 20.20 s.d. 22.00 Wita.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Waka Polres Jembrana Kompol Losa Lusiano Araujo, S.I.K., para Kabag Polres Jembrana, Kapolsek Negara, para Kasat, Kasi Humas Polres Jembrana, dan para Kasi dan Kanit lainnya, serta awak media yang ada di Kabupaten Jembrana yang berjumlah 20 orang.

Kegiatan diawali dengan acara makan malam bersama, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. yang pada intinya menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran seluruh awak media yang ada di Kabupaten Jembrana dalam acara malam ini yaitu silaturahmi Polres Jembrana dengan seluruh awak media yang ada di Kabupaten Jembrana dalam rangka HUT Bhayangakara yang ke-76.

"Saya ucapan terimakasih kepada seluruh awak media atas dedikasinya dan partisipasinya dalam menunjang pemberitaan terkait program dan keberhasilan tugas dari Polres Jembrana serta melancarkan seluruh rangkaian perayaan Hari Bhayangkara ke-76 di tahun 2022 di Kabupaten Jembranam," kata Kapolres.

Selain itu pimpinan tertinggi di jajaran baju coklat Kab. Jembrana ini juga mengapresiasi atas dukungan seluruh awak media selama ini yang sudah berjalan selama 7 bulan sejak awal menjabat sebagai Kapolres Jembrana.

"Acara malam ini bukanlah acara formal, namun hanyalah acara makan bersama sambil mendengarkan musik, untuk mempererat tali silaturahmi semoga kedepannya ikatan silaturahmi ini tetap bisa terlaksana serta tetap bisa bersama-sama mengedukasi dan memberikan informasi kepada masyarakat," ucapnya.

Dari perwakilan awak media Kabupaten Jembrana juga menyampaikan, mewakili seluruh awak media yang hadir, kami menyampaikan ucapanterima kasih atas undangan Bapak Kapolres Jembrana dalam acara silaturahmi malam ini. Tali silaturahmi atau hubungan yang dijalin selama ini antara Polres Jembrana dengan awak media yang ada di Jembrana sudah berjalan sangat baik, sehingga dari awak media memberikan apresiasi.

"Harapan kedepannya agar hubungan yang baik ini agar selalu terjaga," sambungnya.

Selanjutnya dilanjutkan dengan acara hiburan live musik dan sesi foto bersama Kapolres Jembrana denga seluruh awak media yang ada di Kabupaten Jembrana.

(Hms Jbr)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update