Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Danramil Busungbiu Hadiri Rapat Asistensi Forum Sipandu Beradat

Rabu, 21 September 2022 | September 21, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-09-21T06:22:59Z





Buleleng - Bertempat di Aula Kantor Camat Bungbiu Rabu (21/09/2022) berlangsung giat Pelaksanaan Asistensi Forum Sistem Pengamanan Lingkungan Terpadu Berbasis Desa Adat (SIPANDU BERADAT).

Hadir dalam kegiatan Kabag Ops Polres Buleleng Kompol Gst Alit Putra, S.Sos., Kasat Binmas Akp Ketut Mustiada, Camat Busungbiu Gede Kurniawan, S.Stp, Danramil Busungbiu Kapten Infantri Made Sudiarcana, Kapolsek Busungbiu AKP Ketut wisnaya dan unsur pimpinan lainnya


Dari informasi yang dihimpun team media , Pelaksanaan Asistensi Forum Sistem Pengamanan Lingkungan Terpadu Berbasis Desa Adat (SIPANDU BERADAT) ini merupakan wujud implementasi Perda Provinsi Bali No. 4 Tahun 2019 tentang Desa Adat di Bali dan Peraturan Gubernur Bali Nomor 26 Tahun 2020, tentang Sistem Pengamanan Lingkungan Terpadu Berbasis Desa Adat.

Disela sela kegiatan Danramil Busuntbiu Kapten Inf Made Sudiarcana Menjelaskan tujuan Sipandu Beradat ini adalah untuk membantu penyelesaian permasalahan di tingkat Desa, karena tidak semua permasalahan di Desa harus dilaporkan ke Polisi.

" Sehingga permasalahan kedepannya tidak berlarut-larut dan situasi kamtibmas di wilayahnya dapat terwujud." (Jc81)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update