Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kebut Vaksin Sebagai Upaya Penanganan C19, Petugas Gabungan Sidak Pasar Umum Negara

Kamis, 31 Maret 2022 | Maret 31, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-03-31T08:13:46Z


Jembrana, Intelmediabali.id-

Personil Ops Aman Nusa Agung II-2022 menggandeng personil Kodim 1617/Jembrana dan Satpol PP Pemkab. Jembrana melakukan sidak vaksin di Pasar Umum Negara, Kamis (31/3) pagi.

Hal ini perlu dan penting dilaksanakan sebagai upaya untuk mencegah/akselerasi dalam percepatan penanganan Covid-19 di wilayah Kab. Jembrana yaitu melalui vaksin.

Selaku Kasatgas, AKP I Dewa Gede Ariana mengatakan semakin tinggi tingkat kekebalan komunal masyarakat di Jembrana maka semakin minim potensi angka kematian masyarakat jika terinfeksi virus. “Untuk itu vaksin penting dan perlu untuk memproteksi diri,” jelasnya.

Dalam pelaksanaannya, petugas menyasar para pedagang dan pengunjung pasar dengan memeriksa/menunjukkan kartu vaksin/aplikasi peduli lindungi pada handphone untuk dicek petugas apakah Bapak/Ibu sudah divaksin.

AKP I Dewa Gede Ariana menghimbau dan mengajak masyarakat yang belum vaksin lengkap untuk melaksanakan vaksin di tempat pelayanan Gerai Vaksinasi Klinik Pratama Polres Jembrana yang dibuka setiap hari dari pukul 08.00 Wita.

“Selama pelaksanaan sidak, kegiatan sudah berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta masyarakat di Pasar Umum Negara juga sudah tertib mematuhi prokes dengan tetap menggunakan masker, dan kami juga tetap menghimbau walaupun nantinya sudah divaksin lengkap namun prokes tetap diterapkan,” terang AKP I Dewa Gede Ariana saat dikonfirmasi mitra Humas.(Humas/Jc81)

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update