Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Bhabinkamtibmas Kelurahan Polsek Kuta Berikan Pelatihan Upaya Tingkatkan Kemampuan Komunitas Satuan Pengamanan Seminyak

Minggu, 22 Mei 2022 | Mei 22, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-22T05:54:18Z



Kuta,Intelmediabali.id-

Kemampuan dasar perorangan bagi anggota satuan pengamanan (satpam), senantiasa harus ditingkatkan seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi. 

Bertempat di halaman kantor  Pemadam Kebakaran (Damkar) jalan Kunti II Seminyak Kuta Badung, personil Bhabinkamtibmas Kelurahan Polsek Kuta Aiptu I Made Arnata Setyawan, memberikan pelatihan dengan beberapa materi dalam upaya peningkatan kemampuan perorangan sebagai satuan pengamanan atau satpam yang tergabung dalam komunitas FKS ( Forum Keamanan Seminyak), Jumat (20/05/2022) sore. 

"Secara berkala kami berikan pelatihan dengan beberapa materi, seperti Tehnik Pegangan 1 dan 2 yang merupakan kemampuan dasar perorangan selain itu juga ada beberapa kuis atau pertanyaan guna menambah wawasan dan pengetahuan, ada sekitar 25 orang yang berasal dari 9 property" kata Aiptu I Made Arnata Setyawan salah satu personil Bhabinkamtibmas Kelurahan Seminyak. 

Kapolsek Kuta Kompol Orpa SM Takalapeta, SH., mengatakan, " Dalam melaksanakan tugasnya sebagai Bhabinkamtibmas Kelurahan diwilayah binaan, diharapkan mampu berbuat dan senantiasa bersinergi dengan instansi terkait, salah satunya memberikan pelatihan sesuai dengan kemampuan yang dimiliki, sehingga terjalin hubungan yang harmonis juga terciptanya situasi kamtibmas yang terkendali aman."  (kt.33).

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update