Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Kapolres Klungkung Pimpin Apel Pagi Di Polsek Banjarangkan

Rabu, 27 Juli 2022 | Juli 27, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-07-27T02:05:28Z


 Klungkung, Intelmediabali.id-

Apel pagi merupakan rutinitas yang sudah menjadi kewajiban bagi setiap insan Polri. Hal ini biasanya dimanfaatkan oleh pimpinan Polri untuk menyampaikan secara langsung arahan, penekanan serta perintah-perintah untuk dilaksanakan oleh anggota.

Itu pula yang dilakukan oleh Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta,S.I.K., S.H., pada apel pagi, Rabu , (27/7/2022 ) di halaman Polsek Banjarangkan.

Turut hadir dalam pelaksanaan apel pagi Kapolsek Banjarangkan Akp I Wayan Sujana,S.H.,M.M., Wakapolsek Banjarangkan Iptu I Gusti Ngurah Agung Udiana, S.H.,M.H, beserta Para Kanit, Kasi dan Seluruh Anggota Polsek Banjarangkan.

Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta,S.I.K., S.H., saat memimpin Apel  mengatakan Pagi hari ini saya sengaja datang ke Polsek Banjarangkan, untuk melaksanakan kegiatan Tatap Muka dengan seluruh  Anggota Polsek Banjarangkan. 

Dan Saya berharap Anggota Polsek Banjarangkan dapat bekerja dengan gembira dalam melaksanakan tugas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat pada umumnya. Sebagai Anggota Polri kita harus selalu bersyukur, karena kebahagian didapat melalui rasa syukur kita. Banyak hal yang perlu kita syukuri, yang mana kita mulai dari anggota tubuh kita yang setia dalam melaksanakan aktifitas kita sehari - hari.Ujarnya

Disamping itu juga Untuk kebersihan Mako agar tetap dijaga, sejauh ini sudah cukup bagus. Dan Untuk Tahanan agar Piket melaksanakan Kontrol secara berkala. 

Selain itu Kapolres juga meminta anggota melaksanakan tugas dengan baik sesuai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) masing-masing, dalam menjaga situasi kamtibmas diwilayah Polsek Banjarangkan agar tetap aman dan terkendali serta melaksanakan tugas dengan  ihklas.Imbuhnya.(Humas/jc81) 

Tidak ada komentar:

×
Berita Terbaru Update